Apabila anda telah masuk ke kabupaten ini, maka anda akan memasuki satu wilayah yang menjadi pusat penelitian dan konservasi alam yang dikenal dengan paru-paru dunia yaitu Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL).
Apabila anda ingin melihat bagaimana keaslian alam maka datanglah ke kabupaten ini, niscaya anda akan menyaksikan keindahan raflesia arnoldi, lucunya orang utan serta berbagai macam keindahan flora dan fauna lainnya.
Selain keindahan alamnya, di Aceh Tenggara, terdapat satu olah raga yang menguji nyali kelelakian anda untuk menantang kedahsyatan alam, yaitu arung jeramnya yang sangat terkenal di Sungai Alas yang telah menjadi tempat even arung jeram Internasional.
Kabupaten ini adalah Aceh Tenggara. Aceh Tenggara merupakan salah satu daerah di wilayah provinsi Aceh.
Ketika anda telah tiba di ibukota kabupaten (Kutacane), maka anda dapat menikmati sensasi minum kopi yang tiada duanya di Aceh Tenggara, yakni di Kupi Agara. Kupi Agara yang beralamat di Jl. Cut Nyak Dhien 178 Prapat Hulu Kutacane, merupakan spesialis kopi pertama dibumi sepakat segenep, dengan olahan spesial kopi Gayo, kopi arabica dan robusta, anda akan merasakan kenikmatan kopi yang luar biasa.
Anda belum dikatakan berkunjung ke Aceh Tenggara, apabila anda belum menikmati dan merasakan sensasi kopi di Kupi Agara.
Kupi Agara,
ada kopi..ada cerita..
No comments:
Post a Comment